Usai Cibitung-Cilincing Ini Daftar Tol yang Bakal Dilepas Waskita

VIVA â€" PT Waskita Karya (Persero) Tbk atau Waskita masih akan melakukan divestasi saham sejumlah ruas tol. Terbaru, BUMN konstruksi tersebut resmi melepas kepemilikan saham di ruas Tol Cibitung-Cilincing dengan transaksi senilai Rp2,44 triliun.

Waskita Karya menyatakan akan merespons investor tentang ruas-ruas tol mana yang diminati. Demikian diungkapkan Presiden Direktur Destiawan Soewardjono.

"Setelah divestasi ruas tol Cibitung-Cilincing, kami menyiapkan ruas-ruas mana lagi yang siap,” Destiawan, Jumat, 8 Oktober 2021.

Dia menjabarkan, beberapa tol yang siap adalah tol Cimanggis-Cibitung, Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu), Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi). “Serta Trans Jawa di mana Waskita Toll Road atau WTR memiliki tiga ruas termasuk di dalamnya ruas tol Pasuruan-Probolinggo," kata dia

Waskita sendiri, lanjutnya, tetap fokus pada sisa ruas ada yang mana diminati oleh investor. "Intinya dari 13 ruas yang akan kami recycle, empat ruas tol telah terealisasi hingga Oktober 2021. Jadi masih ada 9 ruas tol lagi," kata Destiawan.

Kemudian dengan Indonesia Investment Authority atau INA, Presdir Waskita itu juga menyampaikan bahwa INA masih melakukan kajian terhadap ruas-ruas tol Waskita yang diminati. "Mudah-mudahan ini juga bisa segera menjadi deal untuk transaksinya," kata Destiawan.

Foto udara pembangunan Jalan Tol Cibitung-Cilincing, Tambun, Kabupaten Bekasi. Photo :
  • Antara Foto/Fakhri Hermansyah/aww.
  • Foto udara pembangunan Jalan Tol Cibitung-Cilincing, Tambun, Kabupaten Bekasi.

    0 Response to "Usai Cibitung-Cilincing Ini Daftar Tol yang Bakal Dilepas Waskita"

    Post a Comment