7 Kesalahan Umum Pasangan Saat Seks Bikin Kurang Bergairah

Jakarta, CNN Indonesia --

Tidak bisa dimungkiri, seks jadi salah satu unsur penting dalam hubungan jangka panjang. Namun seiring berjalannya waktu, seks perlahan jadi rutinitas semata. Rasanya berbeda seperti di awal masa pernikahan.

Sebaiknya evaluasi lagi kehidupan seks Anda dengan pasangan agar seks terasa selalu menyegarkan. Kemudian Anda dan pasangan perlu menghindari sejumlah kesalahan umum di ranjang sebagai berikut.

Berikut tujuh kesalahan umum pasangan saat hubungan seks.


1. Menjadikan orgasme sebagai 'goal'

Selain orgasme, memang apa lagi yang mau dicari dalam hubungan seks? Orgasme memang puncak kenikmatan yang terus diusahakan dan dicari. Namun jangan sampai menjadikan orgasme segala-galanya dalam hubungan seks.

"Sebuah orgasme seharusnya jadi produk kebahagiaan yang didapat, daripada goal. Seks itu sebuah perjalanan, dan terlalu fokus pada orgasme malah memberikan tekanan besar pada kedua belah pihak. Dan jika ada satu hal yang membunuh mood, itu tekanan," jelas relationship expert Ruby Payne, seperti dikutip The Sun.

2. Kerap menunggu ada waktu luang agar seks leluasa

Tammy Nelson, terapis seks dan hubungan, mengakui hidup sebagai orang dewasa itu melelahkan. Stres dan rasa lelah bisa memangkas hasrat berhubungan seks. Banyak pasangan benar-benar menantikan waktu luang sehingga leluasa berhubungan seks.

Akan tetapi, mungkin menunggu tidak selalu jadi keputusan tepat apalagi berhubungan dengan seks. Nelson menyarankan untuk 'nekat' berhubungan seks meski dibatasi waktu dan kesibukan.

"Kontak seksual akan membuat Anda merasa terhubung dengan pasangan dan bisa mengurangi stres dalam pernikahan," jelas dia mengutip dari Prevention.

3. Mengabaikan perasaan

Kapan terakhir kali Anda bicara dari hati ke hati dengan pasangan? Seringkali komunikasi di rumah hanya seputar menu makan malam, tagihan listrik, atau pilihan film untuk menemani akhir pekan.

Padahal koneksi emosional di luar ranjang bakal berpengaruh pada aktivitas ranjang Anda.

Sebaiknya, sediakan waktu untuk terhubung dengan pasangan misalnya mengobrol 30 menit jelang tidur.

"Matikan semua alat elektronik dan dekatkan tubuh atau ngobrol apa yang dialami seharian," kata Paul Hokemeyer, terapis keluarga dan pernikahan, menyarankan.

Simak kesalahan umum saat seks lainnya yang bikin bosan dan kurang 'panas'.

Posisi seks itu-itu saja BACA HALAMAN BERIKUTNYA

0 Response to "7 Kesalahan Umum Pasangan Saat Seks Bikin Kurang Bergairah"

Post a Comment