Hampir 16 Juta UMKM Masuk Ekosistem Digital RI

Jakarta, CNN Indonesia --

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mencatat ada 15,9 juta Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) masuk ke ekosistem digital Indonesia hingga awal Oktober 2021. Jumlah ini meningkat dua kali lipat selama pandemi covid-19.

"Angka ini naik 100 persen jika dibandingkan sebelum pandemi yang masih di angka 8 juta UMKM," ujar Teten seperti dilansir dari Antara, Jumat (1/10).

Teten mengatakan pemerintah terus mendampingi UMKM untuk masuk ke ekosistem digital alias go online. Salah satunya dengan mengkurasi kemasan produk.


Selain itu, kementerian juga memberikan laboratorium UMKM di bidang fesyen, kuliner, dan mekanik.

"Saat ini tren pasar dinamis dan sangat cepat, makanya harus ada pendampingan kepada UMKM agar bisa beradaptasi, inovasi produk, dan transformasi ke digital. Semangat ini harus diadopsi oleh semua pihak yang terlibat," katanya.

Teten berharap pendampingan ini bisa memberikan dampak transformasi kepada UMKM. Dengan begitu, jumlah UMKM yang masuk ekosistem digital bisa terus bertambah hingga mencapai target Presiden Joko Widodo (Jokowi) mencapai 30 juta UMKM pada 2024.

"Ini bisa menjadi masa depan ekonomi Indonesia. Apalagi kita tahu 99,9 persen tulang punggung kita adalah sektor UMKM, sehingga perlu ada dukungan dan pendampingan ekspor," pungkasnya.

[Gambas:Video CNN]

(uli/sfr)

0 Response to "Hampir 16 Juta UMKM Masuk Ekosistem Digital RI"

Post a Comment