iPhone cuma jual versi 5G mulai tahun depan

Jakarta (ANTARA) - Apple mulai tahun depan akan menyediakan semua model iPhone dalam versi 5G, termasuk juga untuk iPhone harga termurah.

Reuters melansir laporan dari Nikkei, dikutip Rabu, Apple tidak lagi membuat iPhone versi 4G mulai 2022.

Apple akan merilis iPhone terbaru pada September ini, beberapa rumor menyatakan ponsel bukan bernama iPhone 13 karena angka tersebut dianggap tidak membawa keberuntungan.

Baca juga: iOS 15 sediakan cara baru memulihkan akun

Meski pun Apple belum memberi bocoran tentang gawai terbaru mereka, sejumlah pengulas gawai mulai memberikan segelintir informasi soal iPhone 13, salah satunya fitur reverse wireless charging.

iPhone 13 akan bisa digunakan untuk mengisi ulang daya perangkat lain yang berada di ekosistem Apple, misalnya AirPods, secara nirkabel. Caranya cukup dengan menempelkan perangkat ke bagian belakang ponsel.

Jika kabar ini benar, iPhone 13 akan menjadi ponsel dari Apple pertama yang memiliki fitur reverse wireless charging.

Apple diperkirakan akan meluncurkan empat model iPhone tahun ini, yaitu iPhone 13 mini, iPhone 13 reguler, iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max.

Rumor lainnya menyebutkan iPhone 13 sama sekali tidak memiliki tombol fisik dan tidak ada port pengisian daya Lightning sehingga ponsel hanya bisa diisi daya secara nirkabel.

Baca juga: Ini tips beli iPhone asli

Baca juga: Apple tingkatkan produksi iPhone hingga 90 juta unit

Baca juga: Apple diam-diam jual aksesoris baterai tambahan "MagSafe"
 

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Alviansyah Pasaribu
COPYRIGHT © ANTARA 2021

0 Response to "iPhone cuma jual versi 5G mulai tahun depan"

Post a Comment